Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

BNPB Mengajar Sambangi Kota Balikpapan

Dilihat 89 kali
BNPB Mengajar Sambangi Kota Balikpapan

Foto : BNPB Mengajar melanjutkan perjalanannya ke Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Kali ini, sekolah yang pertama disambangi adalah SDN 014 Balikpapan Selatan pada Kamis (6/10). Sebanyak 100 siswa hadir dalam kegiatan tersebut. (Komunikasi Kebencanaan BNPB/Alya Faradilla)


BALIKPAPAN - Setelah sukses menggelar sosialisasi dan edukasi kebencanaan bagi siswa-siswi pada lima sekolah dasar di Samarinda, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan sambangi Kota Balikpapan untuk melanjutkan program BNPB Mengajar.

Pada hari pertama di Balikpapan, BNPB mengunjungi SDN 014 Balikpapan Selatan dengan menjelaskan cara mencegah bencana, memperkenalkan beragam permainan edukasi bencana, membaca buku kebencanaan di Mobil Edukasi Penanggulangan Bencana (Mosipena) serta berinteraksi dengan pihak BNPB untuk melaporkan kejadian bencana melalui Mobil Komunikasi Satelit.

Kepala Sekolah SDN 014 Balikpapan Selatan Sri Ratnawati mengapresiasi BNPB yang telah hadir secara langsung memberikan edukasi kebencanaan setelah masa darurat pandemi COVID-19.

“Dua tahun lalu kami pernah menerima sosialisasi edukasi kebencanaan melalui pihak BPBD, namun setelah situasi darurat COVID-19, kami sangat senang BNPB memilih SDN 014 untuk hadir langsung memberikan edukasi kebencanaan,” ujar Sri pada Kamis (6/10).

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Balikpapan yang diwakili oleh Kepala Seksi Kesiapsiagaan Sholahuddin Malik turut menyampaikan harapannya melalui program BNPB Mengajar.

“Kami berharap siswa-siswi ini dapat menjadi pelopor kesiapsiagaan bencana dan tidak hanya berhenti belajar saat ini saja, namun akan diperkuat dengan latihan dan simulasi yang semakin membentuk ketangguhan anak-anak,” tutur Sholahuddin.

Kemudian BNPB Mengajar mengunjungi SDN 015 Balikpapan Selatan dan disuguhkan dengam prosesi pembukaan kegiatan melalui Tari Cinta Alam Semesta.

“Tarian ini merupakan bentuk cinta para siswa-siswi SDN 015 Balikpapan Selatan terhadap alam dengan menjaga dan melestarikan lingkungan untuk mencegah terjadinya bencana,” ungkap Kepala Sekolah SDN 015 Balikpapan Selatan Aswaty. 

“Giat ini akan menjadi sumber informasi bagi anak-anak dalam menyebarkan atau menginfluence orang tuanya, kakak dan adik kelasnya, maupun teman-teman mereka terkait upaya pencegahan bencana sehingga kesiapsiagaan dapat dibina secara  terus menerus untuk ketangguhan berkelanjutan,” tambah Aswaty.

BNPB Mengajar di Kota Balikpapan akan menyambangi tiga sekolah menengah pertama (SMP) meliputi SMPN 1 Balikpapan Tengah pada Jumat (7/10), SMPN 14 dan SMPN 18 Balikpapan Selatan pada Senin (10/10) mendatang.

Program ini merupakan salah satu rangkaian dalam peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) 2022 yang mana puncak acaranya akan diselenggarakan di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome pada Jumat (14/10) mendatang. Melalui BNPB Mengajar, upaya pengurangan risiko bencana dapat ditumbuhkan sejak dini mulai dari anak-anak sehingga mampu memupuk ketangguhan berkelanjutan yang diperkuat dengan pendampingan BPBD dan dinas pendidikan terkait.



Abdul Muhari, Ph.D. 

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB


Penulis


BAGIKAN