Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

Denpasar Kota Kelima Giat Sosialisasi Aplikasi InaRisk

Dilihat 132 kali
Denpasar Kota Kelima Giat Sosialisasi Aplikasi InaRisk

Foto : Sosialisasi InaRisk ke Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) Bali pada Selasa, (06/12). (Direktorat Sistem Penanggulangan Bencana)


DENPASAR - Ditengah upaya kesiapsiagaan menghadapi ancaman bencana hidrometeorologi, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui Direktorat Sistem Penanggulangan Bencana terus melakukan sosialisasi inaRISK Personal di beberapa kota di Indonesia. Salah satunya dengan sosialisasi ke Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) Bali pada Selasa, (06/12). Denpasar menjadi kota ke 5 untuk giat sosialisasi inaRISK setelah Yogyakarta, Malang, Jambi dan Bandung. Melalui kegiatan ini BNPB berkomitmen dalam mengedukasi masyarakat pentingnya pengurangan risiko bencana melaui sosialisasi dari kampus ke kampus. 

Sosialisasi di Instiki Bali dihadiri tak kurang dari 100 mahasiswa jurusan teknologi informasi. I Wayan Agus Surya Darma selalu Dekan Fakultas Bisnis Digital dalam sambutannya mengingatkan kepada seluruh mahasiswa yang hadir dapat menginstal aplikasi inaRISK Personal di smartphone masing-masing yang harapannya bisa optimal dalam memanfaatkan fitur-fitur edukasi kebencanaan sehingga mahasiswa tidak hanya melek teknologi namun juga sadar potensi bencana di sekitarnya. 

BNPB yang diwakilkan oleh Didik Kurniawan mengatakan mahasiswa dipilih karena dianggap sebagai aset bangsa dalam membangun budaya sadar bencana di kalangan anak muda.

"Sosialisasi inaRISK tahun ini akan lebih masif, karena upaya membangun budaya sadar bencana di kalangan mahasiswa menjadi sangat penting karena mereka adalah aset bangsa,” ujar Didik.

InaRISK Personal memiliki tagline baru di 2022 yaitu ‘Diinstall, Dibuka, Dicek bahayanya’, diharapkan di tahun 2023 nanti memiliki target pengguna yang meningkat lebih banyak dengan fitur-fitur yang lebih user friendly. 

Sebagai informasi, aplikasi inaRISK Personal merupakan aplikasi yang digunakan untuk antisipasi bencana dengan mengetahui potensi bahaya dan risiko sekitar. Selain itu, inaRSIK Personal juga memberikan rekomendasi tindakan sebelum bencana, saat dan pasca bencana sehingga mampu meningkatkan kewaspadaan dimanapun masyarakat berada.

Sosialisai inaRISK ini juga dibarengi rangkaian penyerahan hadiah kompetisi inaRISK Creative Week 2022. Besar harapan dengan adanya sosialisasi ini menjadi upaya pengurangan risiko bencana yang berkelanjutan. 


Abdul Muhari, Ph.D. 

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB 


Penulis


BAGIKAN