Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

FORUM KOMUNIKASI BAKOHUMAS: SOSIALISASI TABLE TOP EXERCISE 2013

Dilihat 389 kali
FORUM KOMUNIKASI BAKOHUMAS: SOSIALISASI TABLE TOP EXERCISE 2013

Foto : FORUM KOMUNIKASI BAKOHUMAS: SOSIALISASI TABLE TOP EXERCISE 2013 ()

"Menyerang adalah pertahanan yang terbaik merupakan motto humas kami di BNPB" ucap DR.Sutopo Purwo Nugroho selaku Kepala Pusat Data,Informasi dan Humas BNPB dalam sambutannya pada acara Forum Komunikasi BNPB dan Bakohumas dengan tema "Sosialisasi International Table Top Exercise (TTX) 2013" di Jakarta (28/3).

Gatot Dewabroto selaku Kepala Pusat Informasi dan Humas Kementerian Kominfo, mengingatkan "Tanggung jawab bersama untuk menyampaikan informasi tanpa harus melihat itu tugas siapa, tetapi antar instansi dapat saling membantu. Komunikasi sangat penting,seperti rilis berita gunakan media broadcast message dari smartphone untuk menyampaikan informasi dengan cepat " ucapnya.

Ir.Sugeng Triutomo,DESS selaku Deputi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB dalam sambutannya mengatakan "Menghadapi ancaman potensi bencana gempa bumi dan tsunami, digeladikan salah satunya dengan pelatihan Table Top Exercise International. Ide ini digagas oleh Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono yang akan diselenggarakan bulan April ini di Padang" ucapnya.

Sementra itu, Direktur Kerjasama Fungsional ASEAN Kementerian Luar Negeri Rosmalawati Chalid menyampaikan peran Kemlu,dalan persiapan dan pelaksanaan TTX bekerjasama erat dengan BNPB. Dalam hal pengurusan Visa Dinas,visa dapat diperoleh di Kedutaan Indonesia di negara-negara luar negeri yang berlaku 6 bulan. Kemlu juga,membantu memberikan undangan keluar negeri, dan sebagainya", ucapnya. "Selain itu fungsi TTX ini juga sebagai salah satu upaya untuk meredam ketegangan politik antar negara" tambahnya.
Penulis


BAGIKAN