Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Menghadapi 3 Gunungapi Siaga

Dilihat 334 kali
Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Menghadapi 3 Gunungapi Siaga

Foto : Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Menghadapi 3 Gunungapi Siaga ()

MINAHASA UTARA-Kesiapsiagaan dan pemberdayaan masyarakat serta aparatur pemerintah provinsi Sulawesi Utara, diuji dengan adanya 3 gunung yang berstatus siaga saat ini, yakni Gunung Soputan, Lokon dan Karangetang. Gubernur Sulawesi Utara, Dr.Sinyo Harry Sarundajang mengatakan selain ancaman erupsi gunungapi, Sulut juga berpotensi bencana banjir bandang. "Sebelumnya terima kasih bantuan yang sudah diberikan kepada kami,saat tanggap darurat banjir Manado. Suatu semangat baru untuk kami, dengan hadirnya BNPB di Sulut," ucapnya. BNPB bersama BPBD, TNI/ Polri, PVMBG, Basarnas, relawan dan OPD terkait, dalam rangka peningkatan kapasitas aparatur pemerintah dalam penanggulangan bencana. Kepentingan untuk masyarakat dan tema gunungapi menjadi tema Internasional yang menarik banyak orang. Pakar internasional datang berbondong-bondong ke Indonesia. "Hal terpenting adalah menyiapkan evakuasi masyarakat beserta daya dukungnya melalui peningkatan kapasitas aparatur pemerintah" ucap Kepala BNPB, Dr. Syamsul Maarif. Disamping itu, Kepala BNPB juga mengingatkan pentingnya kearifan lokal (lokal wisdom), yang juga dapat menjadi petanda bencana alam. "Terima kasih kepada pemerintah daerah dan panitia yang telah terlibat penyelenggaraan acara dari awal sampai selesai",ucapnya. Diskusi panel yang terbagi 4 sesi,materinya antara lain; karakteristik dan status Gunung Lokon, Soputan serta Karangetang oleh PVMBG. Peran pemerintah daerah dalam penanggulangan bencana oleh Kemendagri. Konsep kesiapsiagaan dan rencana operasi oleh Deputi Penanganan Darurat, BNPB. Bantuan internasional dalam operasi tanggap darurat oleh UNOCHA. Pembelajaran penanganan erupsi Gunung Sinabung dan Kelud. Incident Command System (ICS) oleh Deputi bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB. Kebijakan pengelolaan logistik dan peralatan dalam penanggulangan bencana oleh Deputi bidang logistik dan peralatan BNPB. Penataaan/penyimpanan dan distribusi bantuan dari lembaga internasional oleh WFP. Peran Media dalam Penanggulangan Bencana oleh Kabid Data BNPB. (acu).
Penulis


BAGIKAN